Kosmetik yang aman dan terdaftar di BPOM – Anda para wanita maupun para remaja puteri tentunya sering menggunakan produk kecantikan ataupun produk perawatan kulit wajah agar kulit wajah menjadi cantik dan sehat terawat.
Namun Anda wajib selektif dalam memilih produk kecantikan ataupun produk perawatan kulit wajah karena tak sedikit produsen ‘nakal’ memproduksi produk-produk palsu yang rawan dengan penggunaan komposisi atau bahan-bahan berbahaya.
Pemakaian produk kecantikan dan perawatan kulit dengan kandungan bahan-bahan berbahaya tentunya dapat mengancam kesehatan kulit wajah. Dampaknya memang tidak terlihat secara langsung. Dampaknya baru bisa dilihat beberapa lama setelah pemakaian rutin. Anda tentunya tidak ingin tampil cantik namun kesehatan kulit Anda terancam, bukan?
Oleh sebab itu, pilihlah produk kosmetik ataupun produk perawatan kulit yang aman dan terdaftar di BPOM RI. Nah, berikut ada sedikit infomasi seputar ciri produk kecantikan & perawatan kulit wajah dan kosmetik yang aman dan terdaftar di BPOM.
Berikut ada beberapa cara memilih produk kosmetik yang aman untuk digunakan secara rutin:
- Produk kosmetik terdaftar di BPOM RI. Semua produk kosmetik yang terdaftar di BPOM RI menandakan bahwa produk-produk tersebut aman digunakan. Untuk mengecek produk kosmetik tertentu apakah terdaftar atau tidak di BPOM dapat dilakukan dengan menuliskan nama produk ke bagian kolom pencarian di halaman situs resmi BPOM. Jika nama produk tersebut tertera di list BPOM, produk tersebut termasuk dalam daftar produk kosmetik yang boleh dan layak dipakai.
- Produk kosmetik harus bebas dari bahan-bahan kimia berbahaya seperti merkuri. Sebenarnya cukup mudah untuk mengetahui apakah terdapat kandungan merkuri atau tidak pada produk kosmetik Anda. Cek saja apakah produk tersebut telah terdaftar di BPOM atau tidak.
- Hindari membeli produk kosmetik yang terlalu murah karena produk berharga murah umumnya kualitasnya tak terlalu baik. Anda tentu tak ingin wajah Anda bermasalah akibat pemakaian produk kosmetik murah, bukan. Harga produk kosmetik yang murah juga rawan dengan produk palsu. Bila perlu, beli produk kosmetik langsung ke agen atau toko kosmetik terpercaya.
Banyak produk kosmetik yang beredar di masyarakat telah dinyatakan terdaftar di BPOM. Salah satunya yaitu Cream 3SRD aman dan sudah terdaftar di BPOM. Produk kecantikan yang berupa krim ini tak lain adalah produk perawatan kulit wajah yang aman untuk wanita hamil ataupun wanita menyusui.
Kita semua tahu bahwa wanita hamil ataupun wanita menyusui tak boleh sembarangan memakai kosmetik dengan alasan bahwa cukup banyak produk kosmetik yang mengandung zat atau bahan kimia berbahaya.
Akibat penggunaan kosmetik dengan kandungan bahan berbahaya pastinya dapat mengancam kesehatan janin atau bayi karena kandungan bahan berbahaya tersebut dapat masuk ke dalam tubuh sang ibu lalu masuk ke tubuh janin (melalui darah) atau bayi (melalui ASI).
3SRD Beauty Series
Produk krim 3SRD terdiri dari 4 item, yaitu krim pagi, krim malam, sabun transparan, dan serum vitamin C. Tiap item mempunyai kandungan zat yang aman dan sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit wajah.
Adapun kandungan yang terdapat pada produk ini antara lain SPF 15, Oilive Oil Moisturizer, vitamin E, arbutin, asam kojic, coconut oil, vitamin C, dan peptide.
Jadi, bagi Anda para wanita hamil atau wanita menyusui, ingin tetap tampil cantik meski sedang hamil/ menyusui, gunakan produk kosmetik yang aman dan terdaftar di BPOM seperti produk 3SRD.
No notifikasi kosmetik 3SRD:
Sabun Transparan: NA18131205374
Day Cream: NA18130103123
Night Cream: NA18130103124
Serum: NA18130103122