Cara Mengatasi Kulit Kering di Bulan Puasa dengan Menggunakan 3SRD Beauty Series

cara-mengatasi-kulit-kering-di-bulan-puasa

Mengatasi Kulit Wajah Yang Kering Menggunakan Minyak Zaitun

Cara mengatasi kulit wajah kering dengan minyak zaitun. Minyak zaitun dipercaya sejak dahulu oleh masyarakat untuk digunakan sebagai bahan perawatan kecantikan.

Minyak zaitun adalah lemak atau minyak yang diperoleh melalui proses penggilingan dari buah pohon zaitun.

Tanaman zaitun sendiri berasal dari wilayah Mediterania. Kandungan yang terdapat dalam minyak zaitun selain lemak diantaranya yaitu vitamin E, vitamin K dan sedikit besi.

Selain untuk perawatan kecantikan minyak zaitun juga dapat digunakan untuk pengobatan, masakan dan bahan bakar.

Cara mengaplikasikan minyak zaitun untuk perawatan pun sangat mudah. Seperti mengoleskannya langsung pada bibir atau kulit yang sedang kering, dapat juga di campurkan pada bahan makanan.

 

Manfaat Minyak Zaitun Pada Kulit Wajah

Minyak zaitun dapat dimanfaatkan sebagai pembersih make up. Bingung ingin membersihkan make up tapi persediaan pembersih wajah sedang habis anda juga dapat membersihkan make up dengan minyak zaitun yang ada di dapur tapi yang masih dalam keadaan bersih ya bukan yang telah dipakai untuk menggoreng.

Banyak perusahaan yang menciptakan produk cleansing oil sebagai pencuci wajah. Ternyata cleansing oil ini berasal dari minyak dari bahan alam salah satunya yaitu minyak zaitun.

Tahukah anda bahwa cleansing oil ini bebas dari bahan kimia yang dapat membahayakan kulit wajah jika digunakan, karena cleansing oil terbuat dari alam yang tidak mengakibatkan mengganggu minyak alami pada wajah.

Hati – hati bagi anda yang biasa menggunakan kontak lensa. Sebaiknya sebelum menggunakan cleansing oil lepas dahulu kontak lensa yang sedang digunakan atau hindari terkena bagian mata anda karena dapat mengakibatkan produk tersedup tertinggal di kontak lensa anda.

Minyak zaitun ini juga dapat digunakan sebagai masker pada wajah atau facial. Mudah sekali mengaplikasikannya hanya dengan cara mengoleskan minyak zaitun ke permukaan wajah secara merata atau juga bisa di tambahkan dengan cuka apel dan madu.

Aduk merata hingga homogen atau menjadi satu kemudian adonan dioleskan ke permukaan wajah. Diamkan selama 15 sampai 20 menit. setelah itu bilas dengan air hangat.

 

Manfaat Minyak Zaitun Pada Kulit Tubuh

Minyak zaitun sendiri tidak akan menyebabkan alergi pada kulit jadi pemakaiannya aman digunakan setiap hari.

Minyak zaitun memiliki sifat yang mirip dengan minyak yang diproduksi pada tubuh mudah di serap dan baik untuk kulit. Pada pemakaian minyak zaitun ini saya sarankan tidak digunakan pada kulit yang berjerawat karena malah akan menyumbat kulit anda yang sedang berjerawat.

Minyak zaitun juga ternyata dapat melindungi tubuh anda terhadap kanker kulit maka aman dan baik sekali bukan manfaatnya.

Minyak zaitun memiliki antioksidan dan anti inflamasi dengan kandungan ini minyak zaitu mampu menjadikan kulit halus dan putih berseri.

Selain penggunaannya yang topical atau dikenal dengan di oleskan mengonsumsi minya zaitun juga dapat melawan radikal bebas dalam tubuh dan dapat meminimalkan peradangan yang menyebabkan kerutan pada kulit.

 

Cara Menggunakan Minyak Zaitun Pada Wajah

1. Cucilah terlebih dahulu tangan anda menggunakan sabun dan bilas dengan air mengalir. Setelah tangan sudah bersih tuangkan secukupnya minyak zaitun pada tangan dan oleskan pada wajah.

Pada saat mengoleskan ke wajah gunakanlah tangan memutar hingga minyak mencapai ke seluruh bagian wajah terutama pada sudut – sudut wajah.

2. Lakukan pijatan ringan pada wajah anda. Lakukan pijatan ini selama 3 menit.

Minyak zaitun yang dioleskan pada wajah dapat membantu mengangkat kotoran yang terdapat pada kulit wajah maka baik digunakan oleh siapa saja meskipun belum cuci muka terlebih dahulu.

3. Setelah sudah melakukan treatment 1 dan 2 segera membilaslah wajah anda dengan air hangat.

Baiknya menggunakan kain handuk yang telah direndam menggunakan air hangat.

Lap perlahan kulit wajah anda menggunakan handuk tersebut tidak di tekan dan lap namun di tutul perlahan.

Setelah dibersihkan secara menyeluruh bilas kembali dengan air hangat kemudian peras dan taruh pada wajah dan biarkan menempel pada wajah biarkan 5 menit.

Cukup sampai disini dahulu informasi yang dapat saya sampaikan. Mohon maaf apabila ada kekurangan dalam tulisan ini. Selamat mencoba mengatasi kulit wajah kering dengan minyak zaitun.

 

Cream SRD Mengandung Minyak Zaitun untuk Melembabkan Kulit Wajah

cara-mencerahkan-wajah-dengan olive-oil-3srd

 

cara-mengatasi-kulit-kering-di-bulan-puasa (2)

cara-merawat-wajah-saat-puasa

cara-merawat-wajah-saat-puasa

 

Leave a Reply